Warga Tobek Godang Antusias Nikmati Layanan Bus Vaksinasi Keliling


Image : Warga Tobek Godang Antusias Nikmati Layanan Bus Vaksinasi Keliling
Vaksinasi Keliling di Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Warga Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru, antusias menikmati pelayanan vaksinasi yang diberikan pemerintah kota melalui bus vaksinasi keliling, Senin (31/5).

Lurah Tobek Godang Yasir Arafat, S.Sos menyebutkan, hingga pukul 17.00 WIB tercatat sebanyak 114 warga yang disuntik vaksin. Angka itu melebihi dari target yang ditetapkan.

"Target awal kita 100 orang dan Alhamdulillah yang disuntik vaksin ada 114 orang. Sebenarnya cukup banyak warga yang datang, tapi sebagian tidak bisa divaksin karena masalah kesehatan," ungkapnya, Senin malam.

Dikatakan Yasir, warga sangat mengapresiasi inovasi pelayanan bus vaksinasi keliling yang diberikan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru tersebut.

"Karena warga merasa sangat terbantu dan dipermudah untuk mendapatkan vaksin. Untuk itu, kita ucapkan terima kasih kepada bapak Walikota Pekanbaru. Terima kasih juga atas partisipasi seluruh RT dan RW yang ada di Kelurahan Tobek Godang," ucapnya.

Disampaikan Yasir, pada vaksinasi yang dipusatkan di kantor Kelurahan Tobek Godang itu, warga yang ingin disuntik vaksin guna mencegah penularan virus Covid-19 cukup memperlihatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

"Jadi syaratnya cuma KTP saja. Kalau benar warga Pekanbaru yang bertempat tinggal di lingkungan Kelurahan Tobek Godang, maka berhak untuk mendapatkan vaksin," tutupnya. (Kominfo2/RD1)

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[15/07/2024] Kendalikan Inflasi, Pemko Pekanbaru Lakukan Langkah Antisipasi [15/07/2024] ASN Pemko Pekanbaru Harus Jaga Netralitas Dalam Pilkada 2024 [15/07/2024] Pj Walikota Pekanbaru Turut Ramaikan Riau Bhayangkara Run 2024 [15/07/2024] Pemko Pekanbaru Usulkan 2 Ranperda ke DPRD, Salah Satunya Tentang KTR [15/07/2024] Pj Wali Kota Buka Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Ketua RT, RW, dan LPM dari 2 Kecamatan [15/07/2024] Pimpin Apel Pagi, Pj Wali Kota Pekanbaru Minta Damkar Hadir dan Berarti Bagi Masyarakat