Tahun Depan Pemko Bakal Anggarkan Bantuan Pendidikan bagi Mahasiswa


Image : Tahun Depan Pemko Bakal Anggarkan Bantuan Pendidikan bagi Mahasiswa
Sekretaris daerah kota Pekanbaru Muhammad Jamil - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Pada tahun 2023 mendatang, Pemerintah Kota Pekanbaru berencana menganggarkan bantuan pendidikan bagi mahasiswa. Selain bantuan pendidikan, pada tahun depan, ada program prioritas lainnya yang akan dijalankan.

Disampaikan Sekretaris daerah kota Pekanbaru Muhammad Jamil, selain bantuan pendidikan, ada relaksasi bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di kota Pekanbaru.

"Prioritas kita yang disampaikan oleh pak Pj Walikota, seperti adanya bantuan pendidikan bagi mahasiswa, kemudian juga terkait dengan rencana relaksasi untuk UMKM yang meminjamkan uang di BPR," ujar Muhammad Jamil, Senin (8/8).

"Nanti bunganya kita bayarkan sebagian, jadi tidak full dibayarkan, tetapi relaksasi bunganya yang akan kita bayarkan," imbuhnya.

Selain itu, ada bantuan untuk warga kurang mampu dan anak yatim. "Kemudian nanti ada juga bantuan untuk orang miskin dan anak yatim, termasuk juga orang meninggal. Ini program-program prioritas yang dibuat oleh pak Pj Walikota," terangnya.(Kominfo9/RD3)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[26/09/2024] Siswa SMP IT Az Zuhra Simak Kisah Menarik di Balik Masjid Raya di LiteraTour Pekanbaru [26/09/2024] Peringatan Hari Tani Nasional, Distankan Pekanbaru Ajak Warga Budayakan Menanam [26/09/2024] Dispusip Tampilkan Perkembangan Pekanbaru dari Masa ke Masa [26/09/2024] Pj Wako Pekanbaru Persilahkan Tim Gakkumdu Tindak Oknum ASN Terlibat Politik Praktis [26/09/2024] Bapenda Pekanbaru Ingatkan Pengusaha Reklame Segera Perbarui Izin [26/09/2024] Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi CPNS Pemko Pekanbaru Diperpanjang