Soal Masterplan Pengendalian Banjir, Sekda Sebut Banjir Sudah Cepat Surut


Image : Soal Masterplan Pengendalian Banjir, Sekda Sebut Banjir Sudah Cepat Surut
Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil, M.Ag., MS.i - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Beberapa titik di Kota Pekanbaru belakang ini terpendam banjir akibat curah hujan yang tinggi. Namun, air yang menggenangi itu sudah cepat surut di banding beberapa waktu lalu.

Saat ini, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sudah memiliki masterplan pengendalian banjir. Strategi jangka pendek di dalam masterplan pengendalian banjir itu sudah dijalankan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil menjelaskan, masterplan yang sudah dirancang, ke depan akan diaplikasikan di lapangan. Artinya, strategi jangka menengah dan jangka panjang akan dijalankan untuk melakukan maksimalkan penanganan banjir.

"Curah hujan tinggi pasti ada dampak bagi Pekanbaru. Tapi sudah ada masterplan. Ini kan baru masterplan, ke depan kita menyusun anggaran. Kita menindaklanjuti di mana titik-titik yang rawan, sehingga kita bisa mengerjakan nanti," kata Sekda, Selasa (2/11).

Saat ini, Pemko masih menjalankan strategi jangka pendek, seperti pengerukan sungai dan drainase. Jamil menyebut, langkah itu cukup efektif meminimalisir banjir.

"Jangka pendek kita normalisasi parit-parit yang tersumbat. Mana yang dangkal kita gali. Sungai Sail kan sudah mulai digali. Kalau pun ada banjir, sekarang lebih cepat surut," kata dia.(Kominfo3/RD1)

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[23/07/2025] Wako Pekanbaru Pimpin Apel Kesiapan Pengendalian Bencana Karhutla [23/07/2025] DLHK Pekanbaru Terima Penghargaan dari Polda Riau [22/07/2025] Disdik Pekanbaru Apresiasi Sosialisasi Program B2SA di SDN Pekanbaru [22/07/2025] Walikota Agung Ikuti Rakor Luas Tambah Tanam dengan Menteri Pertanian [22/07/2025] Total Hadiah Rp10 Juta, Dispora Pekanbaru Gelar Lomba Menulis Opini [22/07/2025] Dinas PUPR Pekanbaru Tambal 9 Titik Jalan Rusak di Jalan Gunung Sahilan