Sekda Apresiasi Aksi Peduli APSAI Serahkan Bantuan


Image : Sekda Apresiasi Aksi Peduli APSAI Serahkan Bantuan
Ilustrasi - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU -- Pemerintah Kota (Pemko) memberi apresiasi kepada Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Kota Pekanbaru yang telah berkontribusi memberikan bantuan dalam rangka mengantisipasi pencegahan penyebaran virus corona (Covid 19) di Kota Pekanbaru.

Adapun pelaksanaan penyerahan bantuan, dilaksanakan di halaman MPP Kota Pekanbaru Selasa (21/4/2020), yang diterima langsung Wali Kota Pekanbaru, Dr H Firdaus ST MT diwakili Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, Drs H Mohammad Noer MBS SH MSi SH.

Dalam sambutannya, Sekdako berterimakasih kepada APSAI yang telah menunjukkan kepeduliannya dalam berbagi kasih antar sesama ditengah pandemi Covid-19 ini. Pemberian bantuan ini diharapkan juga dapat jadi stimulus untuk mencegah meluasnya angka penyebaran Covid-19 di Pekanbaru.

"Atas nama pemerintah, kami berterimakasih dan memberikan apresiasi," ujar Sekdako dalam acara penyerahan bantuan tersebut.

Acara pun dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bantuan dari APSAI yang diterima langsung oleh Sekdako. Kemudian, Sekdako pun turut melanjutkan penyerahan bantuan tersebut kepada 25 anggota FW-KLA dan Forum Anak Pekanbaru.

Hadir dalam acara itu, Asisten I Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru, H Azwan MSi, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pekanbaru yang sekaligus bertindak sebagai penanggung jawab logistik di gugus tugas penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru,

Kepala Dinas PPPA Kota Pekanbaru, Drs Mahyudin, yang diwakili Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak, H Bukhairo, segenap pengurus APSAI Kota Pekanbaru, FW-KLA Kota Pekanbaru dan Forum Anak Pekanbaru. (Kominfo4/RD2)

 


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[16/07/2025] Layanan Pencetakan KTP-el Kembali Normal, Perekaman Masih Tertunda [16/07/2025] Pemko Pekanbaru Bahas Kerja Sama Pengelolaan Sampah Menjadi Energi Terbarukan [16/07/2025] Dinas PUPR Lakukan Semenisasi Jalan Melur, Komitmen Pemko Bangun Jalan Berkualitas [15/07/2025] Walikota Agung Dukung Produksi Film Di Bawah Langit Sungai Siak dan Pesona Melayu di Pekanbaru [15/07/2025] Wako Pekanbaru Tegaskan Penertiban Warung Remang-remang Berlanjut [15/07/2025] Dua Ribu Peserta Didik Kurang Mampu Bakal Dapat Bantuan Perlengkapan Sekolah