Pj Wali Kota Muflihun Dilantik Gubernur Riau


Image : Pj Wali Kota Muflihun Dilantik Gubernur Riau
Gubernur Riau Syamsuar melantik Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun di Balai Pauh Janggi, Gedung Daerah - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar melantik Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun dan Penjabat Bupati Kampar Kamsol di Balai Pauh Janggi, Gedung Daerah, Senin (23/5). Kedua penjabat ini akan melakukan pembenahan internal di masa awal jabatan, sesuai arahan gubernur.


"Kami akan melakukan konsolidasi di internal Pemko. Kami akan menjalankan arahan gubernur," kata Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun usai pelantikan.

Banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan seperti penanganan banjir. Prioritas utama adalah pembenahan internal yang cukup berat.

"Setelah internal dibenahi, maka kami akan memikirkan kembali penanganan infrastruktur seperti jalan yang rusak, banjir, dan persoalan sampah," ucap Muflihun.

Sebagai anak yang lahir dan besar di Pekanbaru, Muflihun minta dukungan masyarakat. Dukungan ini sangat sangat berarti dalam pembangunan Pekanbaru ke depan.

Kesempatan berbeda, Pj Bupati Kampar Kamsol mengatakan, banyak yang harus dikerjakan dalam jangka pendek dan jangka panjang dalam masa dua tahun. Ia juga akan melakukan pemulihan ekonomi pasca Covid-19 di Kabupaten Kampar.



"Saya juga akan mempersiapkan pesta demokrasi pada 2024," ujarnya.

Jabatan yang ditinggalkan kepala Dinas Pendidikan, sesuai arahan gubernur Riau, akan dijabat oleh pelaksana tugas. Jadi, Kamsol akan menjalankan tanggung jawab penuh sebagai Pj bupati Kampar. (Kominfo11/RD5)








Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[09/07/2025] Kadispora Buka Sosialisasi Perpres 46 Tahun 2025 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah [09/07/2025] Pj Sekda Tinjau Infrastruktur di Pelabuhan Sungai Duku [09/07/2025] DLHK Pekanbaru Koordinasi dengan Polresta Tindak Pungli Retribusi Sampah [09/07/2025] Disdik Pekanbaru Larang Sekolah Jual Seragam ke Siswa [09/07/2025] BPBD Pekanbaru Padamkan Kebakaran Lahan di Palas Rumbai [08/07/2025] Inilah Hasil Seleksi Administrasi dan Substansi Lomba Inovasi Daerah Pekanbaru 2025 Kategori Masyarakat