Peserta Didik yang Tak Terjaring PPDB di Pekanbaru Tetap Diterima


Image : Peserta Didik yang Tak Terjaring PPDB di Pekanbaru Tetap Diterima
Kepala Disdik Pekanbaru Abdul Jamal - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru banyak mendapati calon murid SD negeri yang tak memenuhi persyaratan. Atas kebijakan Penjabat (Pj) Wali Kota Risnandar Mahiwa, anak-anak itu tetap diterima di SD negeri.

"Hari ini, murid baru sedang mendaftar ulang di SD negeri. Masih banyak calon murid yang tak terjaring dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB)," kata Kepala Disdik Pekanbaru Abdul Jamal di Masjid Ar Rahman, Selasa (9/7/2024).

Calon murid baru itu diterima bukan karena tak lulus PPDB. Tetapi, calon murid itu tidak memenuhi persyaratan. Akibatnya, ada beberapa SD negeri yang tak memenuhi kuota per kelas. 

"Dulu, kuota ini diisi oleh anak-anak dari Kabupaten Kampar. Makanya, Pj Wali kota mengeluarkan kebijakan agar SD negeri menerima murid yang tak memenuhi persyaratan itu," ucap Jamal.

Tapi, sekolah tak boleh meminta uang bangku ke orang tua murid. Kalau ada pihak-pihak yang meminta uang bangku, orang tua jangan memberi.

"Berbeda halnya dengan uang baju yang mesti dibahas orang tua murid bersama pihak sekolah," sebut Jamal. (Kominfo11/RD5)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[15/07/2024] Kendalikan Inflasi, Pemko Pekanbaru Lakukan Langkah Antisipasi [15/07/2024] ASN Pemko Pekanbaru Harus Jaga Netralitas Dalam Pilkada 2024 [15/07/2024] Pj Walikota Pekanbaru Turut Ramaikan Riau Bhayangkara Run 2024 [15/07/2024] Pemko Pekanbaru Usulkan 2 Ranperda ke DPRD, Salah Satunya Tentang KTR [15/07/2024] Pj Wali Kota Buka Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Ketua RT, RW, dan LPM dari 2 Kecamatan [15/07/2024] Pimpin Apel Pagi, Pj Wali Kota Pekanbaru Minta Damkar Hadir dan Berarti Bagi Masyarakat