Pemcam Kulim Taja Sosialisasi Fungsi Keanggotaan BPJS Ketenagakerjaan


Image : Pemcam Kulim Taja Sosialisasi Fungsi Keanggotaan BPJS Ketenagakerjaan
Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Kulim, menaja sosialisasi fungsi keanggotaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) Ketenagakerjaan kepada Ketua RT dan RW, Rabu (29/9). - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Kulim, menaja sosialisasi fungsi keanggotaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) Ketenagakerjaan kepada Ketua RT dan RW, Rabu (29/9).

Sosialisasi bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Kota itu juga diikuti oleh pengurus Masjid Paripurna dan Tenaga Harian Lepas (THL) se-Kecamatan Kulim.

Dalam sambutannya, Camat Kulim Marzali S.Sos menyebutkan bahwa RT, RW, pengurus Masjid Paripurna dan THL yang mengikuti sosialisasi tersebut sebelumnya telah didaftarkan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sebagai peserta/anggota BPJS Ketenagakerjaan.

Melalui sosialisasi itu, ia berharap seluruh RT, RW, pengurus Masjid Paripurna dan THL bisa memahami fungsi mereka sebagai anggota BPJS Ketenagakerjaan.

"Karena seluruh anggota harus paham fungsi dari keanggotaan BPJS TK (tenaga kerja) ini. Jangan sampai nanti kita tidak mengerti tata cara klaim dan manfaat dari keanggotaan," ucapnya.


"Untuk itu, seluruh anggota BPJS TK yang hadir hari ini agar bisa mengikuti sosialisasi dengan serius tentang penjelasan yang akan disampaikan dari pihak BPJS," pintanya menambahkan.

Penjelasan tentang fungsi keanggotaan sendiri disampaikan Kepala Bidang Kepesertaan Program Khusus BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru Kota Dodi Pramana dan Account Representative Khusus cabang Pekanbaru Kota Alfendri Abrar.

Turut hadir juga pada kegiatan itu Ketua Forum RT RW Kota Pekanbaru dan Ketua Forum RT RW Kecamatan Kulim. (Kominfo2/RD1)

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[15/07/2024] Kendalikan Inflasi, Pemko Pekanbaru Lakukan Langkah Antisipasi [15/07/2024] ASN Pemko Pekanbaru Harus Jaga Netralitas Dalam Pilkada 2024 [15/07/2024] Pj Walikota Pekanbaru Turut Ramaikan Riau Bhayangkara Run 2024 [15/07/2024] Pemko Pekanbaru Usulkan 2 Ranperda ke DPRD, Salah Satunya Tentang KTR [15/07/2024] Pj Wali Kota Buka Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Ketua RT, RW, dan LPM dari 2 Kecamatan [15/07/2024] Pimpin Apel Pagi, Pj Wali Kota Pekanbaru Minta Damkar Hadir dan Berarti Bagi Masyarakat