Ketua TP PKK Pekanbaru Apresiasi Aksi Donor Darah di Kecamatan Bina Widya


Image : Ketua TP PKK Pekanbaru Apresiasi Aksi Donor Darah di Kecamatan Bina Widya
Ketua TP PKK Pekanbaru Apresiasi Aksi Donor Darah di Kecamatan Bina Widya - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Ada aneka lomba berlangsung di Kecamatan Bina Widya dalam rangka HUT ke 238 Pekanbaru, Sabtu (18/6). Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Camat Bina Widya, Jalan HR Soebrantas.

Ketua TP PKK Kota Pekanbaru, Raja Rilla Muflihun meninjau langsung rangkaian HUT di Kantor Camat Bina Widya. Ia mengapresiasi kegiatan ini yang berjalan sukses.

"Semua kegiatan ini berjalan lancar, ada banyak lomba digelar dalam memeriahkan HUT Pekanbaru," ujarnya usai meninjau kegiatan.

Dirinya menyebut bahwa ada serangkaian lomba dalam kegiatan ini. Lomba tersebut di antaranya lomba menggiling cabe pak camat bersama para lurah dan jajaran.

Ada juga donor darah yang membantu dalam ketersediaan darah DI PMI. Ia mengaku sangat mendukung kegiatan sosial berupa donor darah ini agar membantu banyak masyarakat.

Rilla sangat mengapresiasi aksi donor darah ini. "Alhamdulillah peserta yang ikut dalam donor darah sebanyak seratus orang lebih," paparnya.

Dirinya berharap darah yang terkumpul bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan darah. Ia mengaku siap mendukung kegiatan ini di masa mendatang.

Dirinya sangat berharap kegiatan ini bisa berlanjut. Bahkan bisa rutin dilakukan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan transfusi darah.

"Ini perdana ya donor darah, semoga ke depan bisa lebih banyak lagi yang ikut serta," ujarnya. (Kominfo7/RD2)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[26/09/2024] Siswa SMP IT Az Zuhra Simak Kisah Menarik di Balik Masjid Raya di LiteraTour Pekanbaru [26/09/2024] Peringatan Hari Tani Nasional, Distankan Pekanbaru Ajak Warga Budayakan Menanam [26/09/2024] Dispusip Tampilkan Perkembangan Pekanbaru dari Masa ke Masa [26/09/2024] Pj Wako Pekanbaru Persilahkan Tim Gakkumdu Tindak Oknum ASN Terlibat Politik Praktis [26/09/2024] Bapenda Pekanbaru Ingatkan Pengusaha Reklame Segera Perbarui Izin [26/09/2024] Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi CPNS Pemko Pekanbaru Diperpanjang