Dispora Pekanbaru Paparkan Pembinaan Atlet Berprestasi Kepada Komisi IV DPRD Indragiri Hulu


Image : Dispora Pekanbaru Paparkan Pembinaan Atlet Berprestasi Kepada Komisi IV DPRD Indragiri Hulu
Dispora Kota Pekanbaru menerima kunjungan kerja dari Komisi IV DPRD Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau, Rabu (21/4). - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru menerima kunjungan kerja dari Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau, Rabu (21/4).

"Dalam agenda pertemuan ini, anggota DPRD Kabupaten Indragiri Hulu mempertanyakan tentang Pembinaan Atlet berprestasi di Kota Pekanbaru," kata Sekretaris Dispora Pekanbaru Hadi Firmansyah SAg MSi, Kamis (22/4).

Hadi memaparkan, dalam rangka pengembangan dan peningkatan atlet Dispora Pekanbaru, dilaksanakan berupa latihan rutin yang dianggarkan selama dua belas (12) bulan dalam bentuk kegiatan Kelas Olahraga SMP (KOSMP). Bekerjasama dalam bentuk MOU dengan KONI dan Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru.

Adapun cabang-cabang olahraga yang dibina meliputi sepakbola, sepak takraw, atletik, bulu tangkis, pencak silat dan renang.

Sedangkan pembinaan dan pengembangan atlet, Dispora Pekanbaru memberikan apresiasi dalam bentuk bonus berupa uang tunai sebesar Rp2,1 milyar kepada peraih medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua dan Pekan Paralimpik Nasional (PEPARNAS) XVI Papua Tahun 2021 yang dilakasanakan pada Sabtu (16/4) di Grand Central Hotel Pekanbaru.

"Selanjutnya untuk memajukan olahraga prestasi Kota Pekanbaru, DISPORA Pekanbaru bersinergi dengan KONI Kota Pekanbaru sedang merancang Desain Olahraga Daerah dan Pembentukan Forum Pemerhati Keolahragaan Kota Pekanbaru," tegasnya. (Kominfo10/RD5)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[26/09/2024] Siswa SMP IT Az Zuhra Simak Kisah Menarik di Balik Masjid Raya di LiteraTour Pekanbaru [26/09/2024] Peringatan Hari Tani Nasional, Distankan Pekanbaru Ajak Warga Budayakan Menanam [26/09/2024] Dispusip Tampilkan Perkembangan Pekanbaru dari Masa ke Masa [26/09/2024] Pj Wako Pekanbaru Persilahkan Tim Gakkumdu Tindak Oknum ASN Terlibat Politik Praktis [26/09/2024] Bapenda Pekanbaru Ingatkan Pengusaha Reklame Segera Perbarui Izin [26/09/2024] Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi CPNS Pemko Pekanbaru Diperpanjang