Diskes Catat Penderita ISPA Capai 970 Orang


Image : Diskes Catat Penderita ISPA Capai 970 Orang
Ilustrasi ISPA - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU -- Terhitung tanggal 29 Juli hingga 5 Agustus 2019,  Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru mencatat  bahwa penderita Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) sudah mencapai 970 orang.

"Ini sesuai data yang masuk dari seluruh puskesmas. Dimana penderita ISPA mencapai ratusan orang per harinya," terang Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Pekanbaru, Muhammad Amin melalui Kepala Bidang P2P, Maisel Fidayesi, Selasa (6/8/2019).

Meski terjadi peningkatan kasus sejak sepekan terakhir, namun Maisel memastikan tak seluruh penderita ISPA yang tercatat merupakan korban kabut asap kiriman dampak kebakaran hutan dan lahan di kabupaten/kota tetangga.

"Bisa jadi karena faktor lain, atau memang penyakit bawaannya. Namun,  semua tetap kita data," ujar Maisel.

Dijelaskan Maisel, untuk penanganan warga yang terpapar ISPA akibat kabut asap, Dinas Kesehatan telah memerintahkan Puskesmas mulai membagikan masker kepada warga di kawasan puskesmas masing-masing.

"Kita juga terus melakukan pemantauan dan memberikan perawatan kepada warga yang datang berobat ke puskesmas," tutur Maisel. (Kominfo5/RD2)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[01/07/2025] Pasca Revitalisasi, Wako Pekanbaru Bakal Resmikan Bangunan Pasar Bawah [01/07/2025] Kelurahan Pebatuan Raih Juara 2 Sinergitas Tiga Pilar Polda Riau [01/07/2025] Wali Kota Pekanbaru Hadiri Peringatan HUT Bhayangkara ke-79 [01/07/2025] Wali Kota Pekanbaru Apresiasi Pemilihan Bujang Dara Kamtibmas 2025 [30/06/2025] Pemko Pekanbaru Dorong PT BSP Tingkatkan Kinerja dan Manfaat Bagi Daerah [30/06/2025] Wali Kota Pekanbaru Dorong Program 100 Hari Agung-Markarius Harus Segera Tuntas