Dishub Siapkan Sejumlah Skenario Kenaikan Tarif Parkir Tepi Jalan Umum


Image : Dishub Siapkan Sejumlah Skenario Kenaikan Tarif Parkir Tepi Jalan Umum
Kepala Dishub Kota Pekanbaru, Yuliarso - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Pemerintah Kota Pekanbaru berencana menaikan tarif parkir tepi jalan umum. Dinas Perhubungan Pekanbaru pun telah menyiapkan sejumlah skenario menyusul rencana kenaikan tarif ini.

Seperti menerapkan tarif progresif yang akan diberlakukan kenaikan setiap jam nya. Lalu ada skenario yang kenaikannya menyeluruh di seluruh zona titik parkir dari tarif dasar.

"Misalnya, tarif dasar sekarang kan seribu, dua ribu. Bisa jadi nantinya tarif dasar dua ribu dan tiga ribu. Nanti ada tarif progresif lagi di daerah tertentu. di dua jam nanti naiknya sampai maksimal Rp10 ribu," ujar Kepala Dinas Perhubungan Pekanbaru, Yuliarso, Selasa (1/3/2022).

Ia menyebut, seluruh skenario akan disusun sesuai dengan kondisi di lapangan. Saat ini tim dari dinas perhubungan masih melakukan kajian. Setelah kajian ini selesai, Yuliarso menyebut pihaknya akan melakukan diskusi dan mengkomunikasikan dengan DPRD Pekanbaru.

Untuk besaran kenaikan tarif parkir, Yuliarso belum merinci jumlah kenaikan. Namun pihaknya berkaca pada kota metropolitan yang karakteristik nya hampir sama dengan Kota Pekanbaru. Seperti Palembang, Padang, dan Medan.

"Itu kan tarif dasar mereka dua ribu - tiga ribu. Itu kan metropolitan, beda dengan kota megapolitan. Kita akan ambil referensi beberapa kota yang kondisi dan karakteristik nya lebih kurang sama dengan Pekanbaru," pungkasnya. (Kominfo8/RD2)

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[24/07/2025] Wako Imbau Anak Sekolah Pakai Masker, Bergejala ISPA Diizinkan Belajar dari Rumah [24/07/2025] Percantik Wajah Pekanbaru, Wako Tata Kembali Seluruh Taman Median Jalan [24/07/2025] Walikota Agung Dorong BPR Madani jadi Bank Syariah [24/07/2025] Atasi Kredit Bermasalah, PT BPR Pekanbaru Jajaki Kerjasama dengan Kejari [24/07/2025] Wako Imbau Masyarakat Kurangi Aktivitas di Luar Ruangan Cegah Dampak Asap Karhutla [24/07/2025] Pemko Pekanbaru Belum Putuskan Kebijakan terkait Kabut Asap, Harus Berdasarkan Data Kualitas Udara