Dinsos Tingkatkan Pengawasan Terhadap Pengemis Diponegoro


Image : Dinsos Tingkatkan Pengawasan Terhadap Pengemis Diponegoro
Ilustrasi pengemis di Jalan Raya (Internet) - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru, kini mulai meningkatkan pengawasan sekaligus penertiban terhadap aktivitas pengemis di kawasan Jalan Diponegoro, Kecamatan Sail.

Pasalnya, para pengemis yang biasanya hanya meminta-minta dan menunggu sumbangan warga pada setiap Hari Jumat, selama Ramadhan ini malah ramai memadati Jalan Diponegoro setiap hari, terutama di sore jelang berbuka.

"Itu kan dulu diawali oleh adanya kegiatan Jumat Berkah, banyak orang-orang kaya melintas di sana dan membagikan bantuan," ujar Kepala Dinsos Kota Pekanbaru Dr. H. Idrus S.Ag, M.Ag, Selasa (5/4).

Sebelum memasuki Ramadhan 1443 H, terang Idrus, pihaknya telah mengamankan sebanyak 32 pengemis yang mangkal di Jalan Diponegoro tersebut. Mereka lantas diminta menandatangani surat pernyataan tidak akan meminta lagi di jalanan.

"Tapi sekarang mereka kembali lagi dan sudah mulai tiap hari. Biasa hanya Jumat Berkah, sekarang seluruh hari menjadi berkah," ujarnya.

Untuk itu, Idrus menghimbau kepada warga yang ingin berbagi agar menyalurkan bantuan secara langsung melalui organiasi resmi yang dibentuk pemerintah seperti Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

"Jangan memberi sumbangan ke pinggir jalan. Kalau kita sepakat tidak lagi membagi di pinggir jalan, tentu tidak akan ada lagi yang meminta-minta di jalan," tegasnya. (Kominfo6/RD3)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[04/07/2025] Satpol PP Pekanbaru Tertibkan dan Sosialisasikan Relokasi PKL di Rumbai [04/07/2025] Persiapan Kejurkot Tenis Meja Piala Bergilir Walikota Pekanbaru Terus Dimatangkan [04/07/2025] DP3APM Pekanbaru Minta Saksi dan Korban Kekerasan dari Kelompok Rentan Dapat Perlindungan Ekstra [04/07/2025] 14 Peserta Lulus Dalam Seleksi PPPK Tahap II Pemko Pekanbaru [04/07/2025] Disetujui Kemendagri, Pemko Pekanbaru Buka Seleksi 38 Jabatan PTP [03/07/2025] Daftar Ulang Tuntas, MPLS SD dan SMP Negeri di Pekanbaru Dimulai 14 Juli