Camat Tenayan Raya Serahkan Pemenang Jambore


Image : Camat Tenayan Raya Serahkan Pemenang Jambore
Camat Tenayan Raya, Abdimas Syahfitrah saat menyerahkan Penghargaan kepada Pemenang Jambore PKK dan BKMT. - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU -- Camat Tenayan Raya, Abdimas Syafitrah, S.STP, M.Si, serahkan penghargaan pada pemenang lomba Jambore PKK dan BKMT Tahun 2019 Kecamatan Tenayan Raya. Yaitu, Kelurahan Pebatuan sebagai Juara Umum BKMT dan Kelurahan Bambu Kuning sebagai Juara Umum PKK.

Penyerahan tersebut di berikan setelah pelaksanaan upacara bendera gabungan bersama Forkopimcam Kecamatan Tenayan Raya, Senin (8/7), yang juga di hadiri seluruh kelurahan se Kecamatan Tenayan Raya.

Dalam sambutanya, Camat Tenayan Raya mengucapkan selamat dan tahniah pada pemenang. Dia juga berharap bisa mempertahankan prestasi ini dan terus dikembangkan kedepanya. Khususnya di lingkungan masyarskat yang bisa di terapkan dalam kegiatan sehari-hari.

"Kita berharap pemenang saat ini tidak cepat berpuas diri dan terus berbenah dan menjadikan keberhasilan saat ini sebagai inspirasi untuk terus lebih baik kedepannya," katanya.

Sebagaimana di ketahui, perlombaan yang diselenggarakan Kecamatan Tenayan Raya ini dalam rangka Jambore PKK dan BKMT se Kecamatan Tenayan Raya selama dua hari.

Adapun perlombaan tersebut adalah, untuk BKMT 3 kategori, yaitu lomba Kuliah tujuh menit (Kultum) dengan tema Kepribadian Muslimah, Shalawat Badar dan lomba Dzikir Asmaul Husnah. Dan untuk tingkat PKK 7 kategori, Yaitu lomba pidato, penyuluhan PKK, penyuluhan Pokja, Bazar, Cipta Menu, Busana dan yel-yel PKK.(Kominfo2/RD1)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[06/11/2025] Pemko Pekanbaru Optimis Bisa Raih Kembali Piala Adipura [05/11/2025] Renovasi Gedung Lipat Kajang Tenayan Raya Ditunda Tahun Ini [05/11/2025] Tim Gabungan Sudah Jaring dan Sanksi 24 Warga Buang Sampah Sembarangan [05/11/2025] PKL Ditata, Pemko Pekanbaru Siapkan Sejumlah Tempat Relokasi [05/11/2025] PMI Pekanbaru Apresiasi Antusias ASN dalam Aksi Donor Darah Massal [05/11/2025] Diskop UKM Pekanbaru akan Bentuk Koperasi UMKM