PEKANBARU - Camat Kulim Marzali S.Sos, menghadiri Musyawarah Kelurahan Pertanggungjawaban Tahunan (MKPT) Tahun Buku 2021 Usaha Ekonomi Kelurahan Simpan Pinjam (UKP-SP) Kulim Permai, Jumat (25/2).
Kegiatan yang dipusatkan di aula kantor Lurah Mentangor ini turut dihadiri perwakilan DP3PM Pekanbaru, Lurah Mentangor Bismihayati S.Sos, Korda PPK Kota Pekanbaru, Ketua LPM Kelurahan Mentangor dan para pemanfaat UEK-SP Kulim Permai.
Pada kesempatan itu, Marzali menyampaikan ucapan syukur karena UEK-SP Kelurahan Mentangor mendapatkan dana hibah dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru.
"Sehingga dana tersebut dapat dimanfaatkan untuk pelaku usaha yang ada di Kecamatan Kulim," ujarnya.
Kemudian, ia tak lupa berpesan kepada pemanfaat UEK-SP untuk bisa membayarkan kewajibannya setelah mendapat pinjaman.
"Jangan sampai menunggak demi kelancaran UEK-SP Kulim Permai," tutupnya. (Kominfo6/RD3)