BKPSDM Umumkan NIPPPK Tenaga Guru Tahap I dan Tenaga Non Guru Tahun 2021


Image : BKPSDM Umumkan NIPPPK Tenaga Guru Tahap I dan Tenaga Non Guru Tahun 2021
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru, Baharuddin - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) kota Pekanbaru telah mengumumkan Usul Penetapan Nomor Induk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (NIPPPK) Jabatan Fungsional Guru dan Non Guru.

Hal tersebut diketahui berdasarkan surat Pengumuman Nomor: NOMOR : 810/BKPSDM-PPSI/2021/1860 dan NOMOR : 810/BKPSDM-PPSI/2021/1861 tentang Hasil Seleksi dan usul NIPPPK Tenaga Fungsional Guru Tahap I dan Tenaga Non Guru pada seleksi Penerimaan CASN pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021 

Dari pengumuman tersebut, diketahui Jumlah Peserta PPPK Guru pada seleksi tahap pertama yang lulus berjumlah 164. Sedangkan pada seleksi PPPK Non guru jumlah peserta yang lulus sebanyak 7 peserta. 

Untuk seleksi Penerimaan PPPK tenaga Fungsional Guru akan diadakan Seleksi Tahap kedua untuk mengisi kekosongan formasi yang belum terisi pada Seleksi PPPK guru tahap I. 

Selanjutnya peserta yang lulus diwajibkan untuk mempersiapkan berkas yang telah ditentukan oleh Pemerintah Kota Pekanbaru sebagai bahan untuk mengusulkan NIPPPK atau omor Induk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja. 

Pengumuman hasil seleksi dan usul NIPPPK Tenaga Guru dan Non Guru dapat diunduh pada laman www.bkpsdm.pekanbaru.go.id
(Kominfo3/RD1)

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[31/01/2025] Sekdako Pekanbaru Ingatkan ASN Tingkatkan Lagi Kinerja Pasca Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek [31/01/2025] ASN Pemko Pekanbaru Harus Rendah Hati dalam Melayani Masyarakat [31/01/2025] Tekan Angka Kemiskinan, Diskop Bakal Beri Pelatihan Pelaku UMKM [31/01/2025] DPKP Pekanbaru Kerahkan 8 Unit MPK Padamkan Kebakaran Gudang di Rumbai [30/01/2025] Atasi Banjir, Pasukan Kuning Dikerahkan Setiap Hari Bersihkan Sampah di Saluran Drainase [30/01/2025] Pemko Pekanbaru Terima Laporan Hasil Reses Anggota DPRD