Asisten I Pimpin Rapat Persiapan MTQ ke-54 Tingkat Kota Pekanbaru


Image : Asisten I Pimpin Rapat Persiapan MTQ ke-54 Tingkat Kota Pekanbaru
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdako Pekanbaru Drs. H. Syoffaizal, M.Si, memimpin rapat persiapan MTQ ke-54 Tingkat Kota Pekanbaru Tahun 2022 - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdako Pekanbaru Drs. H. Syoffaizal, M.Si, memimpin rapat persiapan MTQ ke-54 Tingkat Kota Pekanbaru Tahun 2022, Selasa (1/3).

Dalam rapat yang berlangsung di ruang rapat Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Lantai 4 Kantor Walikota Pekanbaru komplek perkantoran Tenayan Raya, disampaikan Syoffaizal, acara direncanakan di Masjid Dakwah, Kecamatan Rumbai pada 12 hingga 16 Maret.

"Kita tadi rapat dengan seluruh panitia yang ada. Ingin melihat progres percepatan dari persiapan MTQ Kota Pekanbaru. Pelaksanaan di Masjid Daqwah, Kecamatan Rumbai. Direncanakan pada tanggal 12 hingga 16 Maret," ujar Syoffaizal.

Persiapan yang dimaksud disampaikan Syoffaizal, diantaranya mulai dari tempat, astaka hingga listrik.


"Kita melihat kesiapan mulai dari tempat, astaka dengan PUPR, pelaksanaan pawai dari peserta, listrik dan segala macamnya. Kita melihat kesiapan masing-masing seksi. Pada umumnya sedang berproses, sedang melaksanakan tugasnya," sebut Syoffaizal.

Menjelang dua hari pelaksanaan MTQ, disampaikannya, akan diadakan rapat kembali. "Dalam waktu dekat akan kita adakan rapat lagi untuk meninjau lagi. Rapat menjelang dua hari pelaksanaan H-2," ungkap Syoffaizal.

Dalam pelaksanaan MTQ tingkat Kota Pekanbaru nantinya, tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Guna mengantisipasi penyebaran Covid-19.

"Tetap prokes untuk pelakanaan MTQ. Untuk pawai kita kurangi. Kita berada di level 3, bisa melaksanakan keramaian, kapasitasnya 50 persen. 50 per kecamatan. Diikuti oleh perwakilan. Dan tetap menggunakan masker. Itu upaya-upaya yang kita lakukan," tutupnya.(Kominfo9/RD3)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[20/03/2025] Wawako Pastikan Program Pekanbaru Cinta Alquran Berlanjut Usai Ramadhan [20/03/2025] Disaksikan Wawako Pekanbaru, Baznas Terima Zakat Rp750 Juta dari Keluarga Pendiri RS Awal Bros [20/03/2025] Pemko Pekanbaru Minta Komitmen PT EPP tak Ada Lagi Tumpukan Sampah di TPS [20/03/2025] Tenda Ceper Berulah Lagi, Kasatpol PP Pekanbaru Akan Ambil Sikap Tegas [20/03/2025] Libur, Disdik Pekanbaru Ingatkan Kepala Sekolah Waspadai Kebakaran dan Kemalingan [20/03/2025] Direktur SPHP Sebut Kios Pangan Puan Berseri Pemko Pekanbaru Terbaik