PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setdako Pekanbaru, Masykur Tarmizi buka pelaksanaan manasik haji 1446 H / 2025 M, di Masjid Agung An-Nur Provinsi Riau, Senin (21/4/2025) pagi.
Asisten I Setdako Pekanbaru, Masykur Tarmizi mewakili Pemko Pekanbaru mengapresiasi jajaran Kementerian Agama yang telah mempersiapkan kegiatan manasik haji.
Kepada Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kota Pekanbaru Masykur Tarmizi berharap agar dapat memahami tatacara rangkaian ibadah haji.
"Tentunya dengan kegiatan manasik ini kita harapkan jamaah dapat betul-betul paham bagaimana melaksanakan tata cara rangkaian ibadah haji yang sesuai dengan syariat, yang sesuai dengan tuntunan sunah nabi. Inilah maksud dan tujuan kita agar jamaah benar-benar paham. Karena memang kalau tidak paham ini akan merugikan jamaah kita... Makanya diharapkan jamaah betul-betul paham bagaimana melaksanakan ibadah haji ini," ucap Masykur Tarmizi kepada media usai membuka manasik haji di Masjid Agung An-Nur.
Untuk itu, kepada CJH, mewakili Pemko Pekanbaru, Masykur Tarmizi berpesan agar dapat mengikuti rangkaian kegiatan manasik haji dengan sebaik-baiknya.
"Dan nanti juga akan diadakan praktek manasik haji akbar yang mana panitia ataupun Kementerian Agama akan melaksanakan semacam simulasi seperti pelaksanaan ibadah di tanah suci. Ini akan disimulasikan ditempat-tempat yang ada di kota Pekanbaru. Tujuannya agar jamaah merasakan suasana rangkaian ibadah haji itu," ulasnya.
Ia juga berpesan, agar jamaah dapat mempersiapkan diri dan menjaga kesehatan.
"Kita juga berharap kepada jamaah untuk menjaga kesehatan. Karena memang lebih kurang dua minggu jamaah haji pertama dari kota Pekanbaru Kloter 3 Batam, sudah mulai berangkat pada tanggal 3 Mei. Nah tentu waktu yang tersisa kita minta jamaah betul-betul mempersiapkan diri, jaga kesehatan, luruskan niat, bahwa ini adalah ibadah," ujarnya.(Kominfo9/rd3)