Harga Beras Sebabkan Inflasi Riau 0,32 Persen


Image : Harga Beras Sebabkan Inflasi Riau 0,32 Persen
Kepala BPS Provinsi Riau, Mawardi Arsyad - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU-Kenaikan harga beras di Pekanbaru saat ini telah menjadi salah satu penyebab penyumbang bagi inflasi di Provinsi Riau pada November 2015 diangka 0,32 persen.
 
Badan Pusat Statistik Provinsi Riau merilis inflasi 0,32 persen. Ini di dapat dari penghitungan tiga kota Dumai, Tembilahan dan Pekanbaru dengan masing-masing besaran 0,02, 0,15 dan 0,41.
 
"Pekanbaru alami inflasi tertinggi yakni 0,41 persen akibat naiknya harga beras, cabai merah, daging ayam ras, tomat, rokok, ikan nila, tongkol dan sebagainya," ujar Kepala BPS Provinsi Riau, Mawardi Arsyad, Selasa (1/12).
 
Ia mengatakan kenaikan indeks harga pada empat kelompok pengeluaran menyebabkan penyumbang inflasi bulan November.
 
"Adapun keempat kelompok pengeluaran yang naik yakni bahan makanan sebesar 1,27 persen, kesehatan 0,20 persen, makanan jadi 0,16 persen, dan perumahan, listrik 0,09 persen," tambahnya. (Humas Pemko)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[16/07/2024] DPRD Sampaikan Pandangan Umum Fraksi Terhadap 2 Ranperda Usulan Pemko [15/07/2024] Kendalikan Inflasi, Pemko Pekanbaru Lakukan Langkah Antisipasi [15/07/2024] ASN Pemko Pekanbaru Harus Jaga Netralitas Dalam Pilkada 2024 [15/07/2024] Pj Walikota Pekanbaru Turut Ramaikan Riau Bhayangkara Run 2024 [15/07/2024] Pemko Pekanbaru Usulkan 2 Ranperda ke DPRD, Salah Satunya Tentang KTR [15/07/2024] Pj Wali Kota Buka Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Ketua RT, RW, dan LPM dari 2 Kecamatan