Pekanbaru - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat berjanji akan memberikan dua unit kapal karet kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Damkar Kota Pekanbaru. Hal ini untuk membantu BPBD Damkar saat menanggulangi banjir di Pekanbaru.
Dengan diberikannya dua unit kapal karet tersebut, diharapkan mampu memberikan pertolongan dan evakuasi bagi daerah-daerah di Pekanbaru yang rawan banjir.
Demikian hal ini disampaikan Kepala BPBD Kota Pekanbaru Burhan Gurning, Sabtu malam (21/11). Ia mengatakan pihaknya sudah mendantangani surat penerimaan dua unit kapal karet dari BNPB Pusat.
"Saya sudah tandatangani surat penerimaannya kemarin. Jadi sekarang ini tinggal menunggu saja, kapan dua unit kapal karet itu sampai ke Pekanbaru," kata Gurning.
Dikatakannya, jika tidak ada aral melintang dua unit kapal karet yang diberikan sebagai bentuk kepedulian BNPB Pusat kepada daerah akan sampai ke Pekanbaru akhir bulan ini. "Jadi bisa juga untuk digunakan jika ada daerah yang terkena banjir," ujarnya.
Untuk mempersiapkan anggotanya dalam melakukan pertolongan kepada warga menggunakan kapal karet Gurning mengatakan, pihaknya akan melakukan simulasi dalam waktu dekat di danau buatan. (Humas Pemko)
BPBD Pekanbaru Terima Bantuan Dua Unit Kapal Karet
- Pekanbaru.go.id