Wako: Siapa Kuasai Informasi Mereka Pemenang


Image : Wako: Siapa Kuasai Informasi Mereka Pemenang
- Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pokja Pekanbaru menggelar rapat kerja (Raker) yang perdana usai pelantikan bulan Juni 2014 lalu. Raker yang dilaksanakan, Sabtu (18/10) di Hotel Grand Central Pekanbaru dihadiri Walikota Pekanbaru, H Firdaus ST MT, pimpinan DPRD Sondia Warman, Ketua PWI Riau yang diwakili Sekretaris Eka PN, Kasat Binmas Polresta Pekanbaru Dedi Suryadi, Kabag Humas Pemko Ingot Ahmad Hutasuhut, seluruh pengurus PWI Pekanbaru, dan wartawan.

Dalam Raker tersebut, Ketua Pelaksana Asril Darma memaparkan program-program yang akan dijalankan PWI Pokja kedepan, selain mendukung program-program Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dalam hal ini Walikota dan Satuan Kerja (Satker) yang lain.

"Dalam raker yang sudah dipaparkan tadi, yang jelas kita mengingkan seluruh anggota menjalankan kerja sesuai dengan tugas pokok kinerjanya. Kita juga menginginkan sinergisitas dan kerjasama baik di Pemko, Polresta, ataupun kantor yang lainnya,"ujar Asril yang juga Sekretaris PWI Pekanbaru.

Sementara itu, Ketua PWI Riau H Dheni Kurnia melalui Sekretaris Eka PN mengatakan walaupun pembentukan PWI Pojka Pekanbaru baru seumur jagung, namun kinerja PWI dibawah Ketua Hendri Agustira dan anggota yang lain sudah sangat baik. Ia juga menyebutkan PWI Riau akan saling berkordinasi untuk membantu menjalankan program-program yang akan dijalankan nantinya.

"Saya sangat mengapresiasi program-program kerja yang sudah dijalankan ataupun yang akan dijalankan kedepannya untuk kemanjuan PWI Pekanbaru dan pemersatu wartawan di Pekanbaru khususnya," kata Eka.

Lain halnya dengan Eka, Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Sondia Warman menyatakan akan membantu dan siap memberikan fasilitas yang belum ada di Gedung yang berada di Jalan Sumatera ini. "PWI ini adalah bentuk organisasi yang sangat baik bagi perkumpulan wartawan di Pekanbaru. Yang pasti ada kebanggaan bagi wartawan yang tergabung dalam PWI ini. Kami dari legislatif akan membantu apa yang bisa dibantu, selagi tidak melanggar aturan hukum, termasuk memberikan fasilitas meubeler yang masih kurang," tegas Kader PAN ini.

Dikatakannya lagi, PWI Kota Pekanbaru harus bisa menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi yang positif walaupun seluruh anggota PWI Pekanbaru berasal dari berbagai media. "Saling bersinergi antar wartawan baik yang posko di Pemerintahan, Polresta, Dewan ataupun yang lain. Kedepannya kita harapkan PWI Pekanbaru dapat mengawal program-program dari Pemko Pekanbaru yang akan diberikan untuk masyarakat Pekanbaru," sambungnya.

Sementara itu, Walikota Pekanbaru H Firdaus ST MT dikonfirmasi usai acara mengatakan selamat atas digelarnya acara Raker PWI Pekanbaru yang perdana. "Saya ucapkan selamat atas kelancaran acara Raker PWI yang perdana ini. Mudah-mudahan dari hasil raker tadi dapat menghasilkan nilai-nilai dan program kerja yang positif kedepan,"singkat Wako.

Disampaikan Wako, sebagai pewarta yang profesional harus bisa memberikan informasi yang benar kepada masyarakat, selain memberikan kritik dan saran terhadap kinerja Pemko Pekanbaru."Sampaikanlah berita yang baik kepada masyarakat, agar menjadi nilai edukasi, pembelajaran dan pendidikan yang positif sehingga informasi tersebut bermanfaat untuk membangun kesejahteraan masyarakat pekanbaru. Silahkan kritisi pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah, tetapi kritik yang membangun, bukan yang tendensius dan kepentingan politik,"tandas Firdaus. (Humas Pemko)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[16/07/2024] DPRD Sampaikan Pandangan Umum Fraksi Terhadap 2 Ranperda Usulan Pemko [15/07/2024] Kendalikan Inflasi, Pemko Pekanbaru Lakukan Langkah Antisipasi [15/07/2024] ASN Pemko Pekanbaru Harus Jaga Netralitas Dalam Pilkada 2024 [15/07/2024] Pj Walikota Pekanbaru Turut Ramaikan Riau Bhayangkara Run 2024 [15/07/2024] Pemko Pekanbaru Usulkan 2 Ranperda ke DPRD, Salah Satunya Tentang KTR [15/07/2024] Pj Wali Kota Buka Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Ketua RT, RW, dan LPM dari 2 Kecamatan