Pelayanan KK dan Akta Secara Online Kembali Normal


Image :  Pelayanan KK dan Akta Secara Online Kembali Normal
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pekanbaru Irma Novrita - Pekanbaru.go.id
 

PEKANBARU-- Pelayanan pengurusan penerbitan Kartu Keluarga (KK) dan akta lahir secara online di Kota Pekanbaru, kini sudah kembali normal.

Sebelumnya, pelayanan sempat terganggu akibat gangguan jaringan dampak terbakarnya gedung Telkom di Jalan Jenderal Sudirman pada Selasa (11/8) lalu.

"Jadi sekarang jaringan dari Telkom sudah bagus. Sudah sejak dua hari lalu," kata Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pekanbaru Irma Novrita, Senin (24/8).

Dengan kembali normalnya jaringan Telkom, terang Irma, pihaknya sudah bisa melakukan tanda tangan elektronik (TTE) terhadap berkas yang masuk secara online.

"Warga yang kemarin mengurus, berkasnya sudah masuk ke email masing-masing. Artinya sudah bisa dicetak sendiri lagi di rumah," tutupnya ini. (kominfo2/rd1)

 

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[04/07/2025] Satpol PP Pekanbaru Tertibkan dan Sosialisasikan Relokasi PKL di Rumbai [04/07/2025] Persiapan Kejurkot Tenis Meja Piala Bergilir Walikota Pekanbaru Terus Dimatangkan [04/07/2025] DP3APM Pekanbaru Minta Saksi dan Korban Kekerasan dari Kelompok Rentan Dapat Perlindungan Ekstra [04/07/2025] 14 Peserta Lulus Dalam Seleksi PPPK Tahap II Pemko Pekanbaru [04/07/2025] Disetujui Kemendagri, Pemko Pekanbaru Buka Seleksi 38 Jabatan PTP [03/07/2025] Daftar Ulang Tuntas, MPLS SD dan SMP Negeri di Pekanbaru Dimulai 14 Juli