Pj Wali Kota Pekanbaru & Pj Gubernur Riau Meninjau Proyek Perbaikan Jalan


PEKANBARU- Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa mendampingi Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto meninjau sejumlah proyek perbaikan jalan di Kota Pekanbaru, Kamis (25/7/2024). Mereka mengawali peninjauan di Jalan Samarinda yang tidak jauh dari Lapas Pekanbaru.

Rombongan lantas meninjau kondisi Jalan Lion Air yang rusak berat. Mereka juga meninjau kondisi Jalan Garuda yang tidak jauh dari Simpang Puskemas Garuda.

Rombongan melanjutkan peninjauan ke sejumlah ruas perbaikan jalan di Jalan Balam hingga Jalan Rajawali. Mereka akhirnya meninjau kondisi ruas jalan rusak di Jalan Melur.

Posisinya tidak jauh dari Jalan Kenanga. Kondisi ruas jalan itu rusak berat akibat aktivitas galian beberapa waktu waktu lalu.
Ada sejumlah ruas jalan yang bakal diperbaiki Pemerintah Provinsi Riau. Anggaran ini digelontorkan lewat Bantuan Keuangan (Bankeu) Pemerintah Provinsi Riau.

"Kami sangat berterima kasih atas dukungan pemerintah Provinsi Riau, karena membantu upaya perbaikan sejumlah ruas jalan," terang Risnandar di sela kegiatan.

Menurutnya, hal ini sebagai bentuk sinergitas Pemerintah Kota Pekanbaru dan Pemerintah Provinsi Riau. Ia menyebut bahwa adanya perbaikan ini sebagai bentuk dukungan dari Gubernur Riau di Kota Pekanbaru.

[Tonton Fullscreen]

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Video Lainnya

Tulis Komentar

[26/09/2024] Siswa SMP IT Az Zuhra Simak Kisah Menarik di Balik Masjid Raya di LiteraTour Pekanbaru [26/09/2024] Peringatan Hari Tani Nasional, Distankan Pekanbaru Ajak Warga Budayakan Menanam [26/09/2024] Dispusip Tampilkan Perkembangan Pekanbaru dari Masa ke Masa [26/09/2024] Pj Wako Pekanbaru Persilahkan Tim Gakkumdu Tindak Oknum ASN Terlibat Politik Praktis [26/09/2024] Bapenda Pekanbaru Ingatkan Pengusaha Reklame Segera Perbarui Izin [26/09/2024] Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi CPNS Pemko Pekanbaru Diperpanjang