Pj Wali Kota Pekanbaru Hadiri Pembukaan Popda Riau ke-16


PEKANBARU - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa S.STP M.Si, hadir langsung di Gelanggang Olahraga untuk menyaksikan pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Riau ke-16, Jumat (28/6/2024).

Kegiatan yang diikuti atlet dari 12 kabupaten/kota tersebut dibuka secara resmi oleh Pj Gubernur Riau Ir H SF Hariyanto MT.

Turut mendampingi Pj walikota di kesempatan itu, Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution ST M.Si serta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Hazli Fendriyanto.

Usai kegiatan, Sekdako Indra Pomi menyampaikan harapan agar perwakilan Pekanbaru di Popda Riau ke-16 bisa mempertahankan gelar juara umum yang diraih pafa 2023 lalu.

"Kita berharap masih tetap juara umum. Itu yang pertama," ucapnya.

Kemudian yang kedua, kata dia, pelajar yang menjadi perwakilan Pekanbaru di Popda Riau ke-16 didorong supaya memberikan penampilan terbaik di seluruh cabang olahraga yang dipertandingkan.

"Ada 9 cabang yang dipertandingkan. Total atlet kita ada 210 orang. Kita harapkan prestasi yang ada bisa ditingkatkan," tutupnya.

[Tonton Fullscreen]

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Video Lainnya

Tulis Komentar

[18/07/2025] Wako Pekanbaru Ancam Potong TPP Pegawai yang Sembarangan Merokok di Perkantoran [18/07/2025] Wako Pekanbaru Galakkan Penghijauan, DLHK Tata Ulang Taman Median Jalan [18/07/2025] Disdukcapil Pekanbaru Gelar Layanan Keliling "PALING AMAN", Ini Jadwal dan Lokasinya [18/07/2025] U-Turn Depan Pasar Cik Puan Kembali Dibuka, Wako Imbau Jaga Ketertiban Lalin [17/07/2025] Tiga Dapur Pangan Siap Layani Ribuan Pelajar Pekanbaru [17/07/2025] Dukung Generasi Sehat dan Cerdas, DKP Gelar Sosialisasi B2SA Go to School di SDN 43 dan 76 Pekanbaru